New Articles

Cara Nonton PSIM Yogyakarta vs Bhayangkara FC di Final Pegadaian Liga 2 Hari Ini

Cara Nonton PSIM Yogyakarta vs Bhayangkara FC di Final Pegadaian Liga 2 Hari Ini

PROFIL BOLA - Inilah cara nonton PSIM Yogyakarta vs Bhayangkara FC di babak final Pegadaian Liga 2 hari ini.

PSIM Yogyakarta akan menghadapi Bhayangkara FC di babak final Pegadaian Liga 2 hari ini di Stadion Manahan, Solo.

Pertandingan PSIM Yogyakarta vs Bhayangkara FC berlangsung hari ini, 26 Februari 2025 mulai pukul 15.00 WIB.

Skuad Laskar Mataram, sebutan PSIM, sempat diwarnai pergantian nakhoda tim dari Seto Nurdiantoro ke tangan Erwan Hendarwanto pada paruh kedua Regular Series. Untungnya restrukturisasi internal tim ini tak mempengaruhi tekad PSIM naik kasta.

Kondisi The Guardians, julukan Bhayangkara FC, lebih nyaman dan terkendali. Bahkan nyaris terjadi gejolak yang berarti.

Keputusan melepas gelandang asing Matias Mier ke Barito Putera yang sedikit mengejutkan. Tapi tanpa pemain asal Uruguay itu performa tim tetap terjaga.

Promosi ke Liga 1 dan bentrokan di final jadi sejarah bagi kedua tim. PSIM butuh waktu 18 tahun untuk kembali ke kasta tertinggi.

Bagi Bhayangkara FC jadi comeback sempurna, setelah musim lalu terdegradasi ke Liga 2 bersama RANS Nusantara FC dan Persikabo 1973.

Yang juga menarik, PSIM dan Bhayangkara FC telah bertarung sejak penyisihan Grup B fase Regular Series.

Bhayangkara FC keluar sebagai juara grup dan PSIM duduk jadi runner-up untuk melangkah ke babak delapan besar alias Championship Series.

Di penyisihan Grup B, mereka saling mengalahkan di luar kandang masing-masing. Bhayangkara FC mempermalukan PSIM 1-0 di Stadion Mandala Krida Yogyakarta. Namun kekalahan ini dibalas PSIM dengan skor 2-1 di Stadion Trisanja Slawi.

Berikut ini head to head beserta cara nonton pertandingan PSIM Yogyakarta vs Bhayangkara FC hari ini.

Head to Head PSIM Yogyakarta vs Bhayangkara FC

Pegadaian Liga 2 2024-2025
- PSIM Yogyakarta 1-2 Bhayangkara FC
- Bhayangkara FC 0-1 PSIM Yogyakarta

Line Up PSIM Yogyakarta

Kiper
- Harlan Suardi

Belakang
- M Rendra Teddy Wijanarko
- Rio Hardiawan
- SUnni Hizbullah
- Yusaku Yamadera

Gelandang
- Adittia Gigis Hermawan
- Arif Satyayudha Alkanza
- Sheva Maresca Amavisca

Penyerang
- Arlyansah Abdulmanan
- Rafael De Sa Rodrigues
- Sugiyanto Baitul Rohman

Line Up Bhayangkara FC

Kiper
- Awan Setho

Belakang
- Arif Satria
- I Putu Gede Juni Antara
- Ruben Karel Sanadi
- Vinicius Leonardo Da Silva

Gelandang
- Felipe Ryan Alves Silva
- M Hargianto
- M Ichsan

Penyerang
- Dendy Sulityawan
- Frengky Deaner Missa
- Ilija Spasojevic

Link Live Streaming PSIM Yogyakarta vs Bhayangkara FC


Demikian informasi terkait cara nonton PSIM Yogyakarta vs Bhayangkara FC di babak final Pegadaian Liga 2 hari ini.***

Post a Comment

Silahkan berkomentar sesuai pembahasan artikel ya...
Most Read Articles Today